Berwisata merupakan salah satu kegiatan yang bisa dipilih untuk melepas penat di tengah kesibukan. Perkembangan zaman yang tak henti-hentinya melahirkan inovasi turut serta memperkaya berbagai jenis objek wisata di dunia. Salah satu jenis wisata yang lahir karena perkembangan zaman adalah wisata tematik.
Dilansir dari Travel Away, wisata tematik adalah objek wisata yang menonjolkan suatu tema khusus untuk menarik wisatawan. Salah satu bentuk objek wisata tematik adalah wisata spiritual di pulau Bali. Tema spiritual yang dibawa oleh Bali mendatangkan keistimewaan tersendiri bagi para wisatawan. Tema yang sama juga dibawa oleh beberapa objek wisata di India.
Singkatnya, wisata tematik merupakan objek wisata yang sajian utamanya adalah cerita, konsep, atau tema yang ada dalam objek wisata tersebut. Karena itu, wisatawan yang berkunjung ke objek wisata tematik biasanya berkunjung karena tema atau cerita di baliknya, bukan karena keindahan atau fasilitas yang ditawarkan oleh objek wisata tersebut.
Selain wisata spiritual di Bali, Indonesia juga mengembangkan berbagai objek wisata tematik lain. Dilansir dari laman resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), wisata tematik kopi menjadi salah satu jenis wisata tematik yang potensial di Indonesia.
Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, berharap dengan adanya wisata tematik kopi wisatawan tidak hanya menikmati kopi saja, tetapi juga menikmati suasana pegunungan, penanaman kopi, aktivitas panen, perebusan kopi, hingga mempelajari sejarah dan budaya daerah tersebut.
Kemenparekraf pun merilis beberapa daerah wisata tematik kopi. Dilansir dari laman resminya, berikut adalah beberapa daerah tersebut:
Doesoen Kopi Sirap
Wisata tematik kopi yang berada di Semarang, Jawa Tengah ini mengangkat tema “Ngopi di Tengah Kebun Kopi”. Dengan mengangkat tema ini, wisatawan bisa menikmati suasana kebun kopi sekaligus menyeruput nikmatnya kopi yang disajikan. Selain itu, wisatawan juga bisa melihat dan terlibat dalam proses peracikan kopi di Doesoen Kopi Sirap. Berbagai pengalaman tersebut tentu membuat berwisata di Doesoen Kopi Sirap menjadi hal yang tidak terlupakan.
Kebun Kopi Malabar
Kebun kopi yang berlokasi di Jawa Barat ini berada di ketinggian 1.400-1.800 mdpl dengan suhu 15-21 derajat celcius. Dengan kondisi tersebut, kebun kopi ini sangat cocok ditanami kopi jenis arabika. Jenis kopi itulah yang membuat destinasi wisata tematik ini unik.
Desa Wisata Catur
Satu lagi objek wisata tematik yang berlokasi di Pulau Bali. Namun, wisata tematik kali ini bukan wisata spiritual, melainkan wisata tematik kopi. Salah satu keunikan yang ditawarkan oleh wisata tematik kopi ini adalah jenis kopinya. Berbeda dengan dua wisata tematik sebelumnya yang menanam kopi dari luar negeri, Desa Wisata catur menanam kopi lokal, yakni Kopi Kintamani.
BANGKIT ADHI WIGUNA